Text
Otomatisasi Siklus Akuntansi dengan Microsoft Ecxel
Inilah buku pertama dan satu-satunya yang mengupas tuntas cara membuat program otomatisasi klus akuntansi dengan Microsoft Excel, mulai dari Jurnal Umum hingga Neraca Percobaan Setelah Penutupan Buku. Seluruli tampilan dan proses kerja program siklus akuntansi pada buku ini disusun mirip dengan aturan pada buku Prinsip-Prinsip Akuntansi (Accounting Principles). Sehingga Anda tidak akan canggung ketika mengoperasikannya, bahkan jika telah mahir Anda dapat merancang sendiri program siklus akuntansi ini sesuai dengan kebutuhan Anda.
Kecanggihan program akuntansi ini adalah, hanya membutuhkan input pada Jurnal Umum, Jugnal Khusus, koloin Penyesuaian pada Neraca Lajur, serta Ayat Jurnal Penyesuaian dan Ayat Jurnal Penutupan. Sedangkan bagian yang diproses secara otomatis adalah Buku Besar Umum, Buku Besar Pembantu, Neraca Percobaan, Neraca Lajur, Laporan Keuangan, Buku Besar Setelah Ayat Jurnal Penyesuaian dan Ayat Jurnal Penutupan, serta Neraca Percobaan Setelah Penutupan Buku.
Buku ini akan memandu Anda tahap demi tahap untuk membuat program siklus akuntansi sederhana (tanpa Jurnal Khusus dan Buku Besar Pembantu), atau membuat program siklus akuntansi dengan tambahan Jurnal Khusus dan Buku Besar Pembantu. Bahkan, jika Anda belum memahami siklus akuntansi pun dapat mempelajarinya dengan cepat dengan bantuan buku ini. Dilengkapi pula dengan disket penyerta yang berisi program akuntansi dengan Excel yang dibahas dalam buku.
Tidak tersedia versi lain