Text
Monitoring dan Evaluasi Sebagai Media Belajar Bersama Dari Pengalaman
Adakah cara untuk mengetahui bahwa kita tidak sedang melakukan hal-hal yang menuju pada kegagalan ? Adakah cara untuk mengetahui bahwa kita tidak sedang menyia-nyiakan sumberdaya yang kita gunakan ? Dapatkah kita belajar dari kegagalan dan keberhasilan masa lalu?
Berusaha untuk terus menerus atau berkala, untuk melihat dan memikirkan kembali perkembangan dari apa yang kita lakukan, adalah upaya untuk menghindari kegagalan dan menuju pada keberhasilan. Seberapa jauh kita mampu mengambil pelajaran dari kegagalan atau keberhasilan yang telah kita lakukan, sejauh itulah kita mampu memperkaya dan memperbaiki kinerja kita. Jika direncanakan, dibicarakan dan dilakukan bersama, hal itu juga sekaligus menjadi bahan pelajaran bagi orang lain sehingga tidak mengulang kegagalan serupa.
Monitoring dan evaluasi yang berangkat dari nilai-nilai dan pengalaman yang dimiliki masyarakat memberi peluang lebih besar kepada masyarakat untuk menjadi pengemudi dari kendaraan pembangunan di kawasan mereka sendiri. Semangat untuk belajar bersama dari pengalaman masyarakat itulah yang mendasari buku ini terbit.
Tidak tersedia versi lain