Text
Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan dan Implementasi RPJMD Kabupaten Blitar Tahun 2006-2010
Selama periode lima tahun terakhir (2006-2010), berbagai upaya telah dilakukan Pemerintah Daerah untuk meningkatkan kesejahteraan dan membangun Kabupaten Blitar. Sesuai Visi yang telah ditetapkan, yaitu: "Terbangunnya Perekonomian Rakyat Yang Kokoh, Menuju Masyarakat Kabupaten Blitar yang Makin Sejahtera, Dengan Meminimalkan Kemiskinan 2010", program-program pembangunan yang direncanakan dan dilaksanakan sepanjang lima tahun terakhir umumnya diarahkan untuk menangani kemiskinan, membangun dinamika perekonomian rakyat dan sekaligus berpaya meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat.
Untuk mengetahui efektivitas dan performance pelaksanaan berbagai program pembangunan di Kabupaten Blitar selama lima tahun terakhir, selain perlu dilakukan pengawasan dan monitoring, langkah berikutnya yang tak kalah penting adalah dilakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap rencana program, pelaksanaannya di lapangan, serta proses implementasinya di lapangan, dan hasil-hasil yang diperoleh. Evaluasi atas pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Blitar ini, termasuk implementasi RPJMD Kabupaten Blitar Tahun 2006- 2010 perlu dilakukan dan sangat dibutuhkan sebagai bagian dari proses pembelajaran dan acuan untuk memperbaiki kinerja program pembangunan yang akan dilaksanakan di tahun-tahun mendatang.
Tidak tersedia versi lain