Text
Hukum Tata Kelola Kepariwisataan Nasional Berkelanjutan Alam dan Budaya Berbasis Masyarakat Hukum Adat
Diskursus pengelolaan sumber daya alam dan sumber daya budaya serta pembangunan kepariwisataan nasional menjadi menarik ketika dirangkai sebagai satu kesatuan modal alam (natural capital) dan modal sosial-budaya (socio cultural capital). Namun, sebagai bagian dari kerangka pembangunan berkelanjutan (sustainable development), kinerja pembangunan nasional harus dapat menyinergikan tiga kepentingan utama secara simultan, yaitu kepentingan peningkatan pertumbuhan ekonomi nasional, kepentingan konservasi lingkungan dan sumber daya alam, serta kepentingan pelestarian dan perlindungan tatanan kehidupan sosial dan budaya masyarakat ke dalam strategi pembangunan.
Secara ringkas, buku ini menawarkan konsep pengelolaan kepariwisataan yang tidak hanya melihat kekayaan bentang alam dan keragaman budaya sebagai daya tarik pariwisata, namun juga mengedepankan adat dan local wisdom yang adi luhung. Maka kepariwisataan tidak hanya sebagai salah satu penghasil devisa saja, namun lebih sebagai jalan untuk mewarnai perubahan peradaban global. Buku ini sangat baik untuk dibaca oleh berbagai kalangan, baik mahasiswa, dosen, praktisi hukum dan kepariwisataan, serta pemerintah dalam upaya merumuskan kepariwisataan Indonesia yang berorientasi kepada kemakmuran rakyat Indonesia.
Tidak tersedia versi lain