Text
Konstruksi Perizinan Usaha Industri Indonesia Prospektif
Buku ini berjudul "Konstruksi Perizinan Usaha Industri Indonesia Prospektif". Kata "prospektif pada judul ini ingin memberi tekanan bahwa perizinan usaha Industri yang berlaku saat ini sudah waktunya untuk dilakukan revisi. Maka kajian yang dilakukan tidak hanya dari pendekatan dogmatik saja, tetapi juga dilakukan studi kritis untuk membangun hukum perizinan usaha industri yang akan datang.
Kajian ini merupakan sub bahasan Hukum Administrasi Negara. Buku ini terasa sangat dibutuhkan pada saat orang mulai berbicara tentang bagaimana negara melakukan fungsi dan aktivitasnya dalam mewujudkan kesejahteraan sosial. Hukum Administrasi Negara adalah hukum yang bersifat memfasilitasi perubahan dari aturan hukum abstrak menjadi instrumen yang siap diterapkan pada tingkah laku subyek hukum. Tahap perubahan inilah diperlukan sikap sinkron dan konsisten dengan jenjang hukum yang lebih tinggi. Menipis dan menebalnya sikap ini akan menentukan lurus dan berbeloknya maksud, isi dan tujuan hukum. Muatan kepentingan lokal, parsial dan sektoral harus diperkecil untuk tetap konsisten dengan maksud dan tujuan hukum itu sendiri.
Tidak tersedia versi lain